Tingkatkan Kewaspadaan Jelang Tahun Baru, Lapas Probolinggo Laksanakan Razia Kamar Hunian

 


PROBOLINGGO - Tingkatkan kewaspadaan jelang Nataru, usai melaksanakan apel, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim laksanakan razia kamar hunian, Senin (26/12).

Razia dilaksanakan di seluruh kamar hunian C2 dan C6. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai perintah Kalapas Probolinggo, Risman Somantri, untuk deteksi dini gangguan kamtib terkait peningkatan kewaspadaan menghadapi Tahun Baru 2023. Hal ini juga merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng No W.13.PK.08.05 - 589 tanggal 15 Desember 2022.

Dari kegiatan yang dilaksanakan ditemukan beberapa barang yang tidak diperbolehkan untuk disimpan atau dibawa oleh warga binaan. Barang - barang tersebut diantaranya penyangga obat nyamuk, sendok stainless, korek api, hanger besi, kaleng, botol kaca, pencukur jenggot, cutter, paku, jarum dan ikat pinggang. Barang - barang hasil razia kemudian dikumpulkan untuk selanjutnya akan dimusnahkan oleh petugas.

#jatimpastihebat
#semangatbestari
@kemenkumhamri
@kumhamjatim
@ditjenpas
@diary_kemenkumham
@kemenpanrb
@rbkunwas


Foto Lainnya :



 

Post a Comment for "Tingkatkan Kewaspadaan Jelang Tahun Baru, Lapas Probolinggo Laksanakan Razia Kamar Hunian "