Usai Pencanangan, Kalapas Beri Arahan kepada Jajaran

 


PROBOLINGGO - Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham, Risman Somantri memberikan arahan usai dilaksanakan Penandatanganan dan Pencanangan ZI menuju WBK/WBBM di Aula Dr. Sahardjo Lapas Probolinggo, Rabu (25/1).

Lapas Probolinggo telah mengikuti kontestasi predikat Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani sejak Tahun 2020 namun masih belum beruntung untuk meraih predikat tersebut. Untuk itu, Kepala Lapas Probolinggo, Risman Somantri, memberikan semangat dan motivasi kepada jajaran Lapas Probolinggo khususnya Tim Pokok Kerja (Pokja).

"Kita sudah 3 kali berjuang untuk meraih predikat WBK/WBBM dari tahun ke tahun namun masih belum beruntung. Untuk itu, tetap semangat dan marilah kita bersama-sama terus berkomitmen berintegritas untuk Lapas Probolinggo. Cegah pungli dan halinar di Lapas, berikan pelayanan yang optimal dan prima kepada warga binaan maupun masyarakat luar. WBK/WBBM ini bukan hanya sekedar predikat, tapi itu juga merupakan bentuk implementasi pelayanan kita terhadap masyarakat maupun warga binaan," tegas Risman.

Diakhir, Risman mengingatkan Tim Pokja untuk segera bersiap-siap menyiapkan data dukung LKE yang diperlukan. Risman berharap tahun 2023 ini Lapas Probolinggo dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

#jatimpastihebat
#semangatbestari
@kemenkumhamri
@kumhamjatim
@ditjenpas
@diary_kemenkumham
@kemenpanrb
@rbkunwas





 

Post a Comment for "Usai Pencanangan, Kalapas Beri Arahan kepada Jajaran"