Peresmian Kolam dan Penebaran Bibit Ikan di Lapas Klas IIB Probolinggo


PROBOLINGGO - Pagi ini(26/6) Lapas Probolinggo meresmikan kolam ikan sekaligus melakukan penebaran bibit ikan gurami dan ikan nila. Kalapas Edi Mulyono memimpin langsung acara ini dan diikuti oleh seluruh petugas Lapas Probolinggo.

Tepat setelah apel pagi dilaksanakan, Kalapas langsung mengajak seluruh anggotanya ke branggang untuk melihat kolam tersebut sekaligus meresmikannya. Sebanyak 1300 bibit ikan gurami dan 400 bibit ikan nila dilepaskan secara bersama-sama dan sebagai simbolis diresmikannya kolam ikan tersebut.

Edi Mulyono menerangkan bahwa dengan adanya budi daya ikan ini diharapkan WBP Lapas Probolinggo bisa mengisi waktu dengan belajar budi daya ikan serta memperoleh ilmu sehingga dapat menjadi bekal WBP waktu bebas di luar sana nanti. (Humas Lapas Probolinggo)

#jatimPASTIHEBAT
@kemenkumhamjatim
@kemenkumhamri
@susy_susilawati

Foto Lainnya :





Post a Comment for "Peresmian Kolam dan Penebaran Bibit Ikan di Lapas Klas IIB Probolinggo"