Hari Jadi Kota Probolinggo, WBP Lapas Probolinggo Ikuti Lomba Mural


PROBOLINGGO - Dalam rangka memperingati hari jadi Kota Probolinggo yang ke 664, Walikota Probolinggo melalui tim penggerak PKK Kota Probolinggo menyelenggarakan lomba mural yang bertempat di Pelabuhan Mayangan Kota Probolinggo, Minggu (28/8). Lomba mural ini diikuti oleh Karang Taruna Kota Probolinggo. Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo Kanwil Kemenkumham Jatim turut serta dalam Lomba Mural tersebut dengan mengirimkan dua Warga Binaan Pemasyarakatan untuk mengikuti Lomba Mural tersebut.

Mural adalah cara menggambar atau melukis di atas media dinding, tembok atau permukaan luas yang bersifat permanen lainnya. Mural berbeda dengan graffiti, karena mural lebih bebas dan menggunakan media cat tembok, cat kayu ataupun pewarna lainnya.

Lomba mural ini terselenggara berkat kerjasama antara pengurus PKK kota Probolinggo kerja sama dengan komunitas terapi Kum Kum di laut komunitas Surya Citra Bahari (SCB) Kota Probolinggo.

Lomba moral pagi ini dihadiri beberapa pejabat pemerintah kota diantaranya Bpk Detta kepala Dinas Lingkungan Hidup, Bpk Abbas kepala dinas Perijinan kota, para pejabat Dinas perikanan kelautan UPT Mayangan serta Bpk Sutanto ketua komunitas SCB bersama pengurus komunitas SCB lainnya.

Diakhir kegiatan, Warga Binaan Lapas Probolinggo mendapatkan hadiah apresiasi dari panitia lomba.

#jatimpastihebat
#semangatbestari
@kemenkumhamri
@kumhamjatim
@ditjenpas
@diary_kemenkumham
@kemenpanrb
@rbkunwas

Post a Comment for "Hari Jadi Kota Probolinggo, WBP Lapas Probolinggo Ikuti Lomba Mural"