Bintorwasdal Kakanwil Jatim di Lapas Kelas IIB Probolinggo


PROBOLINGGO - Senin(29/7) Kakanwil Jatim Susy Sulilawati melakukan pembinaan, monitoring, pengawasan dan pengendalian (Bintorwasdal) di Lapas Kelas IIB Probolinggo. Kegiatan ini diselenggarakan di Aula lapas dan diikuti oleh seluruh pegawai Lapas Probolinggo termasuk 13 orang CASN dan Rupbasan Probolinggo.

Diawali dengan laporan dari Edi Mulyono selaku Kalapas Probolinggo kepada Kakanwil Jatim. Beliau menyampaikan kondisi lapas saat ini dan kegiatan WBP serta produk unggulan dari Lapas Probolinggo. Salah satu kegiatannya ialah pelatihan las listrik bekerjasama dengan BLK Kota Probolinggo serta dengan Dinas Peternakan di bidang budi daya ikan lele.

Kemudian dilanjut dengan pengarahan dari Kakanwil. Dalam pengarahannya, beliau menghimbau seluruh jajaran Kemenkumham agar meningkatkan kinerja. Sumber daya manusia yang berkualitas dan mumpuni diperlukan pada zaman sekarang. SDM harus mampu menjawab tantangan di era globalisasi dan lebih inovatif. Serta bekerja dengan semboyan PASTI HEBAT.

Beliau juga mengapresiasi Lapas Probolinggo telah menyediakan berbagai fasilitas untuk memenuhi layanan publik berbasis HAM seperti penyediaan ruang laktasi, ruang bermain anak, hingga jalur khusus difable.

Kegiatan ini merupakan pembinaan rutin dan sangat bermanfaat bagi seluruh pegawai Lapas Kelas IIB Probolinggo dan rupbasan Probolinggo. (Humas Lapas Probolinggo)

#jatimPASTIHEBAT
@kemenkumhamjatim
@kemenkumhamri
@susy_susilawati

Foto Lainnya :







Post a Comment for "Bintorwasdal Kakanwil Jatim di Lapas Kelas IIB Probolinggo"