Bentuk Tim Pokja WBK / WBBM, Lapas Probolinggo Lakukan Asesmen kepada Jajaran Pegawai

PROBOLINGGO - Kamis (24/02), Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Probolinggo laksanakan asesmen atau penilaian terhadap seluruh jajaran petugas dalam rangka pembentukan tim kerja Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Kegiatan asesmen ini berlangsung di Sekretariat WBK WBBM Lapas Probolinggo. Para petugas Lapas Probolinggo diuji langsung oleh Kalapas Probolinggo, Risman Somantri dan para Kasi Lapas Probolinggo. Asesmen dilakukan melalui dua tahap tes, yaitu tes tertulis dan tes wawancara. Tujuan diadakannya asesmen ini adalah untuk mengetahui sejauh mana pemahaman dan integritas petugas Lapas Probolinggo yang akan bergabung menjadi Tim Pokja WBK/WBBM Tahun 2022.

Asesmen ini menjadi bukti keseriusan Lapas Kelas IIB Probolinggo dalam menghadapi Pembangunan ZI menuju WBK / WBBM. Risman Somantri, selaku Kepala Lapas Kelas IIB Probolinggo berharap dengan adanya asesmen ini, petugas Lapas Probolinggo yang masuk ke dalam Tim Kelompok Kerja (Pokja) sudah sesuai dengan pemahaman dan potensi yang dimiliki serta dapat berperan aktif dalam Pembangunan ZI menuju WBK / WBBM Tahun 2022 ini.

#jatimpastihebat
@kemenkumhamri
@kemenkumhamjatim
@ditjenpas
@kemenpanrb
@rbkunwas


Foto Lainnya :







 

Post a Comment for "Bentuk Tim Pokja WBK / WBBM, Lapas Probolinggo Lakukan Asesmen kepada Jajaran Pegawai"